Diduga Cemarkan Nama Baik, Sayap Partai Demokrat Laporkan Viktor ke Polisi

Judul : Diduga Cemarkan Nama Baik, Sayap Partai Demokrat Laporkan Viktor ke Polisi

Baca Juga:


Diduga Cemarkan Nama Baik, Sayap Partai Demokrat Laporkan Viktor ke Polisi


JAKARTA, LAMPUNGUPDATE.COM - Atas dugaan pencemaran nama baik, Generasi Muda Demokrat (GMD) melaporkan Ketua Fraksi NasDem, Viktor Bungitilu Laiskodat, atas arahan Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat.

Terkait hal itu, Ketua Umum GMD, Lucky P. Sastrawiria menyebutkan, sudah berkoordinasi dengan Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca
Pandjaitan. "Kami memang disuruh (DPP Demokrat) ke sini (untuk melapor). Yang bergerak adalah sayap partai," kata Lucky di Bareskrim Polri, Jakarta Pusat, Senin.

Laporan GMD diterima dengan Nomor TBL/516/VIII/2017/Bareskrim. Viktor diadukan melanggar pasal 156 KUHP tentang ujaran kebencian dan permusuhan. Lucky mengatakan sudah memberi tahu kepada Hinca setelah laporan itu diterima. Kemudian, tugas Hinca untuk menyampaikan pada Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Viktor dianggap telah melakukan pencemaran nama baik serta menyampaikan ujaran kebencian dengan mengaitkan partai politik PAN, Gerindra, Demokrat, dan PKS sebagai pendukung negara khilafah dan menyamakan dengan PKI. Pernyataan itu ia sampaikan saat pidato di depan warga Nusa Tenggara Timur (NTT).

Pernyataan yang diduga dikeluarkan oleh Viktor itu terekam dalam sebuah video yang beredar di media sosial. Sejak itu partai yang tidak sependapat dengan pernyataan Viktor melaporkan ke polisi. (*)

Judul artikel terkait :Diduga Cemarkan Nama Baik, Sayap Partai Demokrat Laporkan Viktor ke Polisi
Alamat link terkait :Diduga Cemarkan Nama Baik, Sayap Partai Demokrat Laporkan Viktor ke Polisi

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Diduga Cemarkan Nama Baik, Sayap Partai Demokrat Laporkan Viktor ke Polisi"

Posting Komentar