Polsek Gedongtataan Tangkap Pengguna Narkotika

Judul : Polsek Gedongtataan Tangkap Pengguna Narkotika

Baca Juga:


Polsek Gedongtataan Tangkap Pengguna Narkotika


GEDONGTATAAN, LAMPUNGUPDATE.COM - Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polsek Gedongtataan ungkap kasus penyalahgunaan narkotika golongan satu jenis sabu, pada Rabu, sekira pukul 20.30 WIB di Jalan Desa Purworejo, Kecamatan Negerikaton, Kabupaten Pesawaran, Lampung.

Kabag Ops Polres Pesawaran, Kompol Agus Susanto, SH., MH., mewakili Kapolres Pesawaran, AKBP Mohamad Syarhan, S.Ik., serta jajaran Satresnarkoba Polres Pesawaran Kepala Bagian Operasional (KBO), Ipda Joko Purnomo, SH., dan Gabungan Polsek Gedongtataan bekerjasama melakukan penangkapan pelaku HS, (30), seorang buruh bangunan warga Dusun Kutoarjo 2, Desa kutoarjo, Kecamatan Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran.

Penangkapan pelaku bermula saat anggota Satgas Ops Antik II Krakatau 2017 Polsek Gedongtataan yang dipimpin oleh Panit 1 Reskrim Polsek Gedongtataan, Ipda Apri Sampanuju, mewakili Kapolsek Gedongtataan Kompol Bunyamin, SH., MH., berikut empat anggotanya sedang melaksanakan patroli.

Saat itu, pelaku yang mengendarai sepeda motor Merk Honda Spacy Nopol BE 7005 RG gerak-geriknya mencurigakan. Ketika sepeda motornya diberhentikan, pelaku langsung membuang sesuatu dari tangan kirinya. 


Setelah dilakukan pengecekan, ternyata terdapat satu bungkus klip kecil berisi sabu di rumput samping aspal. Begitu ditanya polisi, pelaku mengaku jika barang tersebut miliknya.

"Pelaku dan barang bukti diamankan di Polsek Gedongtataan dan telah diserahkan ke Polres Pesawaran guna menjalani proses lebih lanjut," jelas Kompol Agus.

Barang bukti yang diamankan dari pelaku, masing-masing satu paket sabu, satu unit sepeda motor roda dua Merk Honda Spacy warna merah Nopol BE 7005 RG, satu unit Handpone Merk Nokia 1210 warna hitam dan satu unit Handpone Merk Nokia 5233 warna hitam. (*)

Judul artikel terkait :Polsek Gedongtataan Tangkap Pengguna Narkotika
Alamat link terkait :Polsek Gedongtataan Tangkap Pengguna Narkotika

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Polsek Gedongtataan Tangkap Pengguna Narkotika"

Posting Komentar